Fakultas Apa Saja yang Ada di UNY? Ini Daftar Fakultas dan Program Studinya, Lengkap!
4 mins read

Fakultas Apa Saja yang Ada di UNY? Ini Daftar Fakultas dan Program Studinya, Lengkap!

Fakultas Apa Saja yang Ada di UNY – Universitas Negeri Yogyakarta sudah berdiri sejak 21 Mei 1964 dan sampai saat ini sudah memiliki lebih dari 100 program studi, mulai dari jenjang Diploma sampai Doktoral. Program studi UNY ini tentunya mencakup banyak bidang ilmu, mulai dari Pendidikan, Seni, Teknologi, Sastra, Ilmu Sosial, Olahraga dan banyak lagi lainnya.

UNY sendiri menjadi salah satu kampus terbaik di Jogja, bahkan di Indonesia. UNY juga tidak hanya mendukung pembelajaran mahasiswanya, tapi juga turut aktif dalam mendukung pengembangan minat dan bakat mahasiswanya. Jadi tidak heran setiap tahunnya kampus ini dibanjiri pendaftar.

Fakultas Apa Saja yang Ada di UNY?

Universitas Negeri Yogyakarta sekarang ini sudah memiliki 10 fakultas, yang masing-masing di antaranya memiliki pembagian program studi yang banyak sekali, mulai dari jenjang vokasi, sarjana terapan, sarjana, magister, doktoral bahkan pendidikan profesi. Berikut untuk rinciannya:

1.    Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP)

Sarjana:

  • Manajemen Pendidikan
  • Pendidikan Luar Sekolah
  • Pendidikan Luar Biasa
  • Bimbingan dan Konseling
  • Teknologi Pendidikan
  • Pendidikan Guru Sekolah Dasar
  • Kebijakan Pendidikan
  • Pendidikan Anak Usia Dini
  • Psikologi

Magister:

  • Manajemen Pendidikan
  • Pendidikan Dasar
  • Pendidikan Non Formal
  • Teknologi Pembelajaran
  • Pendidikan Luar Biasa
  • Bimbingan dan Konseling
  • Psikologi
  • Pendidikan Anak Usia Dini
  • Kebijakan Pendidikan

Doktor:

  • Manajemen Pendidikan
  • Pendidikan Dasar
  • Bimbingan dan Konseling

2.    Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB)

Sarjana:

  • Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
  • Pendidikan Seni Rupa
  • Pendidikan Bahasa Inggris
  • Pendidikan Bahasa Jerman
  • Pendidikan Bahasa Perancis
  • Pendidikan Bahasa Daerah
  • Pendidikan Seni Musik
  • Pendidikan Seni Tari

Magister:

  • Linguistik Terapan
  • Pendidikan Seni

Doktor: Ilmu Pendidikan Bahasa

Baca juga: Banyak Dibutuhkan Di Dunia Kerja, Ini 10 Universitas Yang Ada Jurusan Cyber Security

3.    Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)

  • Pendidikan Matematika
  • Pendidikan Fisika
  • Pendidikan Kimia
  • Pendidikan Biologi
  • Pendidikan IPA

4.    Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (Fishipol)

Sarjana:

  • Administrasi Publik
  • Pendidikan Sejarah
  • Ilmu Sejarah
  • Pendidikan IPA
  • Ilmu Komunikasi
  • Pendidikan Geografi
  • Pendidikan Sosiologi
  • Pendidikan Kewarganegaraan dan Hukum
  • Pariwisata

Magister:

  • Pendidikan IPS
  • Pendidikan Sejarah
  • Pendidikan Geografi
  • Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

5.    Fakultas Teknik (FT)

S1 Pendidikan:

  • Pendidikan Teknik Elektro
  • Pendidikan Teknik Mekatronika
  • Pendidikan Teknik Elektronika
  • Pendidikan Teknik Informatika
  • Pendidikan Teknik Otomotif
  • Pendidikan Teknik Mesin
  • Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan
  • Pendidikan Tata Boga
  • Pendidikan Tata Busana

S1 Teknik:

  • Teknik Manufaktur
  • Teknik Elektro
  • Teknik Sipil
  • Teknologi Informasi
  • Teknik Industri
  • Arsitektur

S2 Magister Pendidikan:

  • Pendidikan Teknik Elektro
  • Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika
  • Pendidikan Teknik Mesin
  • Pendidikan Kesejahteraan Keluarga

Doktor: Ilmu Teknik

6.    Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK)

Pendidikan Olahraga:

  • S1 – Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR)
  • S2 – Pendidikan Jasmani
  • S3 – Pendidikan Jasmani

Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar: S1, S2 dan S3 Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar

Pendidikan Kepelatihan Olahraga: S1, S2 dan S3 Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Ilmu Keolahragaan: S1, S2 dan S3 Ilmu Keolahragaan

7.    Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)

  • Pendidikan Administrasi
  • Pendidikan Akuntansi
  • Pendidikan Ekonomi
  • Manajemen

8.    Fakultas Vokasi (FV)

Departemen Tata Boga, Tata Busana, dan Tata Rias Kecantikan:

  • D4 Tata Boga
  • D4 Tata Busana
  • D4 Tata Rias dan Kecantikan

Departemen Teknik Elektro dan Elektronika:

  • D4 Teknik Elektro
  • D4 Teknik Elektronik

Departemen Teknik Mekanika dan Otomotif:

  • D4 Teknik Mesin
  • D4 Teknik Otomotif

Departemen Teknik Sipil: D4 Teknik Sipil

Departemen Bisnis dan Keuangan

  • D4 Akuntansi
  • D4 Administrasi Perkantoran
  • D4 Manajemen Pemasaran
  • Departemen Olahraga dan Kesehatan:
  • D4 Pengobatan Tradisional Indonesia
  • D4 Promosi Kesehatan
  • D4 Sarjana Terapan Pengelolaan Usaha Rekreasi

9.    Sekolah Pascasarjana (SPS)

  • S2 Pendidikan dan Evaluasi Pendidikan
  • S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
  • S2 Ilmu Lingkungan
  • S2 Manajemen Sumber Daya Manusia Pendidikan

Doktor:

  • Penelitian dan Evaluasi Pendidikan
  • Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
  • Ilmu Pendidikan

10. Fakultas Kedokteran (FK)

  • S1 Kedokteran
  • Pendidikan Profesi Dokter

Demikianlah jawaban dari pertanyaan fakultas apa saja yang ada di UNY. Jadi bagaimana, apa ada program studi yang kamu inginkan di UNY?


Raih impian masuk kampus pilihanmu bersama Indonesia College. Tersedia bimbingan khusus PTNKedokteranSekolah KedinasanIUP UGM, dan KKI UI. Belajar juga makin mudah dengan adanya layanan Bimbel Online.

Dapatkan informasi terkini dunia perkuliahan di blog indonesiacollege.co.id. Cek juga halaman kami lainnya di bimbelkedokteran.id dan indonesia-college.com – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

One thought on “Fakultas Apa Saja yang Ada di UNY? Ini Daftar Fakultas dan Program Studinya, Lengkap!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *