Tidak Masuk di Akal! Ini 8 Jurusan Paling Aneh di Dunia, Tertarik Coba?
4 mins read

Tidak Masuk di Akal! Ini 8 Jurusan Paling Aneh di Dunia, Tertarik Coba?

Jurusan Paling Aneh di Dunia –Biasanya orang memilih jurusan kuliah untuk mendalami bidang yang mereka sukai dan mempersiapkan diri sebagai bekal di dunia kerja nantinya. Jurusan kuliah sendiri sekarang sudah ada banyak sekali pilihannya, dan bahkan banyak juga jurusan ‘aneh’ yang bisa dipelajari. Kenapa dikatakan aneh? Karena orang-orang biasanya tidak pernah terpikirkan untuk mempelajari hal itu. Nah, ada jurusan apa saja yang paling aneh di dunia?

Jurusan Paling Aneh di Dunia

Berikut jurusan yang aneh, yang tidak ada di Indonesia, dan bahkan hanya ada satu di dunia, di antaranya:

1.    Teknologi Taman Hiburan (Theme Park Technology)

Jurusan pertama adalah jurusan yang terdapat di kampus Fullerton College, Auburn University, dan University Tuen Mun yang akan mempelajari seputar teknik elektro dengan fokus utama dan beberapa aspek teknik sipil dan mesin. Nantinya peluang kerja lulusannya adalah sebagai insinyur di taman hiburan.

2.    Cannabis Business (Ganja)

Di Indonesia, ganja menjadi barang ilegal yang mulai dari akar, daun, biji, bahkan yang sudah diekstrak tetap tidak diperbolehkan. Nah, di Lake Superior State University di Amerika Serikat justru membuka jurusan ini, yang akan mempelajari undang-undang tentang ganja yang berlaku di AS maupun internasional. Di kampus ini, mahasiswa akan mempelajari keterampilan untuk merencanakan, mengembangkan, dan menjalankan bisnis dalam batasan hukum.

Sedangkan di kampus Truman State University di AS, jurusan ganja mempelajari penggunaan ganja sebagai terapi dalam praktik pengobatan tradisional dan holistik. Jurusan ini juga menyediakan praktik pembudidayaan dan bisnis dalam aturan hukum.

Baca juga: Pendaftaran KIP-K Masih Dibuka! Ini 20 PTN Penerima Kip Kuliah Terbanyak 2024

3.    Ilmu Jeruk

Industri jeruk sampai saat ini bisa mempekerjakan 45 ribu orang untuk setiap tahunnya. Maka dari itu Florida Southern College, Lakeland, Florida membuka jurusan ilmu jeruk mengingat industri ini sangat luas dan bisa sangat menguntungkan. Mahasiswanya akan mempelajari biologi, budaya, produksi tanaman, pemasaran dan juga regulasi industri jeruk.

4.    Ilmu Roti

Selanjutnya ada jurusan yang memfokuskan pada industri kue. Jurusan ini pasti cukup menarik bagi kamu yang suka membuat kue dan berinovasi menghasilkan roti  atau kue baru. Mahasiswanya akan belajar segala aspek seputar industri kue/roti tadi, termasuk melakukan penelitian dan proses produksi. Peluang kerja lulusan ini bisa bekerja di restoran, katering, laboratorium pengujian makanan, membuka toko roti bahkan bisa bekerja di hotel.

Jurusan ini tersedia di Johnson & Wales University dan Southern New Hampshire University.

5.    The Beatles

Kamu tidak salah baca, jurusan ini memang ada dan akan berfokus pada band The Beatles untuk mempelajari dampak luar biasa untuk banyak aspek di masyarakat. University of Liverpool membuka jurusan ini, dan nantinya lulusan jurusan ini bisa berpeluang menjadi sejarawan Beatles atau spesialis musik populer.

6.    Psikologi Hewan

Selama ini jurusan psikologi yang kita tahu akan mempelajari seputar kejiwaan manusia, tapi jurusan satu ini akan berfokus pada psikologi/kejiwaan hewan. University of Pennsylvania menyediakan jurusan ini, yang nantinya mahasiswanya akan belajar mengenai perilaku hewan, bagaimana hewan berinteraksi dengan pemiliknya maupun orang asing, bagaimana mereka mencari makanan dan memilih pasangan.

Prospek kerja lulusannya nanti bisa bekerja sebagai psikolog hewan, bekerja di museum, kebun binatang, atau juga di organisasi sumber daya manusia dan semacamnya.

7.    Ilmu Rumput

Penn State University, Pennsylvania membuka jurusan ilmu rumput yang akan mempelajari mulai dari perawatan rumput secara profesional, produksi tanah, pemeliharaan lapangan atletik dan sebagainya. Kamu akan mempelajari biologi, kimia, sampai dengan meteorologi.

8.    Seni Komik

Siapa yang pecinta komik di sini?  Jurusan satu ini bisa jadi pilihanmu, yang sudah ada di Minneapolis College of Art and Design, Minnesota. Kamu bisa belajar mendongeng, menggambar, sampai belajar komposisi gambar, mengembangkan karakter fiksi di komik, menyusun storyboard, plot atau rangkaian cerita, sejarah seni komik dan juga eksperimen ekspresi untuk diterapkan di karakter komik.

Demikianlah jurusan paling aneh di dunia, apakah kamu tertarik untuk mempelajarinya?


Indonesia College menyediakan layanan bimbingan belajar untuk kamu yang ingin lolos seleksi. Pilih bimbingan yang tersedia yaitu Bimbel Sekolah KedinasanBimbel KedokteranBimbel IUP UGM & KKI UI, serta Bimbel CPNS.

Selalu update informasi seputar perkuliahan di blog indonesia-college.com. Cek juga laman lainnya milik kami di indonesiacollege.co.id dan bimbelkedokteran.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *