Apa yang Dipelajari Mahasiswa Jurusan Teknik Robotika dan Kecerdasan Buatan dan Bagaimana Prospek Kerjanya?
4 mins read

Apa yang Dipelajari Mahasiswa Jurusan Teknik Robotika dan Kecerdasan Buatan dan Bagaimana Prospek Kerjanya?

Jurusan Teknik Robotika dan Kecerdasan Buatan – Dalam perkembangan teknologi yang terjadi setiap waktunya, keberadaan robot dalam membantu mengefisienkan pekerjaan manusia semakin terealisasi. Bahkan sekarang ini sudah banyak bermunculan kecerdasan buatan atau biasa dikenal AI, yang terbukti sangat menjadikan pekerjaan manusia semakin efisien karena kecanggihannya.

Namun perlu diingat di balik adanya robotika dan kecerdasan buatan tersebut ada manusia di baliknya, dan saat ini banyak orang yang semakin berlomba-lomba untuk memiliki kemampuan itu. Dengan begitu jurusan teknik robotika dan kecerdasan buatan pun mulai bermunculan di kampus-kampus.

Jurusan Teknik Robotika dan Kecerdasan Buatan

jurusan teknik robotika dan kecerdasan buatan

Program pendidikan Teknik Robotika dan Kecerdasan Buatan  merupakan pengembangan sistem kendali yang bisa memungkinkan robot bergerak secara otonom dan bisa melakukan tugas-tugas yang beragam.

Untuk bisa menggerakkan robot, harus melibatkan penggunaan sensor-sensor untuk bisa mendeteksi lingkungan sekitar, pengolahan data secara real-time, dan algoritma kecerdasan buatan yang mampu membuat keputusan berdasarkan informasi yang didapatkan.

Tidak hanya merealisasikan robot-robot seperti yang kita bayangkan, karena dalam penerapannya ahli robotika nantinya bisa dibutuhkan di berbagai industri, mulai dari manufaktur sampai dengan layanan kesehatan dan transportasi untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas, bahkan keselamatan dan kualitas hidup manusia.

Meski dengan perkembangan robotika akan berisiko menggantikan Sumber Daya Manusia, tapi dalam perkembangan terbarunya jurusan ini melibatkan eksplorasi baru dalam penggunaan robotika kolaboratif, di mana robot akan bekerja berdampingan dengan manusia untuk meningkatkan produktivitas dan keamanan di lingkungan kerja.

Dengan adanya jurusan ini, para peneliti dan profesional berkesempatan untuk berkontribusi dalam mengubah cara kerja dan interaksi manusia dengan teknologi di masa depan. Dengan begitu nantinya bisa tercipta robotika yang lebih pintar, lebih aman, dan lebih bermanfaat bagi manusia secara keseluruhan.

Mahasiswa jurusan ini akan mulai mempelajari ilmu-ilmu dasar seperti matematika dan fisika, ilmu komputer, mekatronik, elektronika. Sistem kendali, sistem siber-fisik, desain robot, penerapan robotika dan juga integrasi kecerdasan buatan dalam sistem robot.

Baca juga: Pilihan Program Studi di Fakultas Kedokteran USU dan Biaya Pendidikan Sarjana Kedokterannya

Prospek Karier

Teknik Robotika dan Kecerdasan Buatan memiliki beberapa kesempatan karier seperti menjadi:

  1. Tenaga Ahli Robotika
  2. Tenaga Ahli Kecerdasan Buatan
  3. Ahli Otomasi Industri
  4. Tenaga Ahli/Manajer/Supervisior
  5. Konsultan

Baca juga: 5 Pilihan Universitas Jurusan Teknik Elektro Terbaik, Kualitasnya Unggulan!

Mata Kuliah Jurusan Teknik Robotika dan Kecerdasan Buatan

Dalam pembelajarannya, mahasiswa jurusan ini akan mempelajari banyak hal mulai dari pengetahuan dasarnya sampai dengan di tingkat yang lebih tinggi. Salah satu kampus yang membuka jurusan ini adalah Universitas Airlangga dengan program Sarjana dan nantinya lulusannya akan mendapatkan gelar Sarjana Teknik (S.T.).

  • Data dan Pustaka
  • Kimia Dasar
  • Biologi Dasar
  • Fisik Dasar
  • Kalkulus dan Aplikasinya
  • Logika dan Pemikiran Kritis
  • Pengantar Kolaborasi Keilmuan
  • Komunikasi dan Pengembangan Diri
  • Pengantar Teknologi Maju
  • Dasar Pemrograman
  • Mekanika Teknik
  • Pengukuran Dasar (praktikum)
  • Aljabar Linier
  • Computer Aided Design
  • Struktur Data
  • Rangkaian Listrik
  • Matematika Diskrit
  • Pemrograman Berorientasi Objek
  • Sistem Linear
  • Teknologi Hijau
  • Probabilitas, Statistika dan Proses Stokastik
  • Kecerdasan Buatan
  • Elektronika
  • Sensor dan Aktuator
  • Sistem Kontrol
  • Sistem Tertanam dan IoT
  • Eksperimen Robotika
  • Pembelajaran Mesin
  • Mobile Robot
  • Robot Manipulator
  • Visi Komputer
  • Otomasi Industri
  • Kewirausahaan

Mata Kuliah Pilihan:

  • Autonomous Vehicle
  • Sistem Waktu Nyata
  • Sistem Temu Kembali Informasi
  • Deep Learning
  • Robot Humanoid
  • Robot Terbnag
  • Pemrosesan Bahasa Alami
  • Proses Mining Cerdas pada Otomasi Proses Robot
  • Sistem Kontrol Robotika Lanjut
  • Pengolahan Sinyal Lanjut
  • Komputasi Awan
  • Sistem Multi Agen

Jadi bagaimana, tertarik untuk mengambil jurusan teknik robotika dan kecerdasan buatan ini saat kuliah nanti? Jangan lupa kembangkan kemampuan bahasa asing kamu karena itu jadi salah satu syarat dasar dalam mempelajarinya.

Indonesia College menyediakan layanan bimbingan belajar untuk kamu yang ingin lolos seleksi. Pilih bimbingan yang tersedia yaitu Bimbel Sekolah KedinasanBimbel KedokteranBimbel IUP UGM & KKI UI, serta Bimbel CPNS.

Selalu update informasi seputar perkuliahan di blog indonesia-college.com. Cek juga laman lainnya milik kami di indonesiacollege.co.id dan bimbelkedokteran.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *